Perbedaan Besar Cv Friendly dan Cv Ats
INABEASISWA- Hallo Sobat INA BEASISWA! Pada kesempatan ini INA BEASISWA akan membagikan 5 perbedaan CV kreatif dan Cv Ats dalam dunia profesional.
CV atau Curriculum Vitae menjadi salah satu persyaratan penting apabila ingin melamar kerja di suatu perusahaan. Sebelum memulai melamar pekerjaan, kamu perlu tahu, CV yang seperti apa yang perlu kamu kirimkan ke perusahaan, apakah CV ATS Friendly atau CV Kreatif?
Cv ATS Friendly
Applicant Tracking System (ATS) adalah sebuah sistem yang dapat membantu tim rekrutmen atau HRD dalam menyeleksi CV pelamar kerja yang masuk ke perusahaannya. Cara kerjanya cukup sederhana, sistem dari ATS ini akan melakukan scanning dengan cara membaca konten dari CV dengan menggunakan algoritma dan kata kunci yang ditetapkan oleh perusahaan.
Kata kunci yang biasanya dipakai perusahaan seperti pengalaman kerja, latar belakang pendidikan, dan skill yang dimiliki pelamar kerja. Dengan adanya kata kunci ini akan memudahkan dalam menemukan pelamar yang sesuai dengan kualifikasi yang dibutuhkan.
CV ATS friendly ini dapat kamu pakai saat mengirim lamaran menggunakan aplikasi smartphone atau website seperti Kalibrr, JobStreet, website perusahaan yang ingin dilamar, dan lain sebagainya yang di mana CV kamu di scanning secara otomatis buka diperiksa langsung oleh manusia.
Simak juga :
√ Apa Sih Itu CV ATS Friendly?
√ Ini Dia CV Magang yang Meyakinkan dan Tips Membuatnya
√ Contoh Motivation Letter untuk Beasiswa
Cv Kreatif
CV kreatif memiliki desain yang menarik yang biasanya lebih berwarna dibanding CV ATS Friendly. CV kreatif adalah CV yang dipergunakan untuk memberi perbedaan yang mencolok dengan CV lainnya. Dengan banyaknya pelamar kerja, CV kreatif akan memberikan perbedaan dari segi tampilan, sehingga dapat memancing mata HRD untuk melihat isi CV-mu lebih lanjut.
Ciri khas CV kreatif ini lebih enak dilihat karena selain tulisan, CV kreatif juga didukung dengan visual yang menarik. CV kreatif cocok dipergunakan saat melamar pekerjaan yang membutuhkan kreativitas tinggi seperti graphic designer, illustrator, art director, dan sebagainya. Jika kamu tertarik melamar pekerjaan di industri kreatif, maka cocok sekali untuk menggunakan CV kreatif ini!
Selain penting untuk memilih CV sesuai bidang yang ingin dilamar, kamu juga perlu membuat CV yang relevan dengan lowongan pekerjaan yang dibuka. Gunakanlah kalimat yang efektif agar recruiter atau HRD mampu memahami isi CV-mu dengan optimal.
Nah sekarang sudah tau kan perbedaan antara Cv ATS Friendly dan Cv Kreatif
Silakan dibagikan pada teman, keluarga maupun murid yang membutuhkan. Semoga bermanfaat!